Anggota Komisi V DPRD Lampung Gelar Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Bantu Warga Isoman
RADARLAMPUNG.CO.ID - Anggota DPRD Provinsi Lampung Aprilliati S.H., M.H, menggelar sosialiasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (PIP dan WK) di daerah pemilihannya, di Kota Bandarlampung, Minggu (29/8). Giat dilakukan dengan menjunjung tinggi penerapan protocol kesehatan Covid-19. Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Lampung itu mengatakan, sangat penting di era saat ini menanamkan dan menghidupkan kembali nilia-nilai pancasila dan kebangsaan. Ini dilakukan untuk membentuk dan menguatkan persatuan dan kesatuan untuk menghindari upaya perpecahan dari oknum-oknum yang tidak bertanggungjawab. [caption id=\"attachment_218157\" align=\"aligncenter\" width=\"1276\"] Anggota Komisi V DPRD Lampung, Aprilliati saat Gelar Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan membagikan sembako kepada warga yang menjalani isoman.[/caption] Pada kesempatan itu, Ketua Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Provinsi Lampung itu juga membagikan sembako kepada masyarakat Kota Tapis Berseri yang sedang menjalani isolasi mandiri (isoman). Ini juga bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak dengan Covid-19. Pun dia mengajak semua pihak untuk tetap mengedepankan protocol kesehatan di setiap kegiatan. Menerapkan 5 M , dan melaksanakan vaksinasi. Sebab, upaya pencegahan yang paling ampuh adalah bagaimana kontribusi masyarakat untuk menerapkan prokes. (abd/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: